Welcome Readers :D

~Sedikit ilmu amat sangat berharga jika dibandingkan dengan harta yang banyak~

Kehidupan Anak Jalanan

Mei 24

Pada dasarnya, setiap anak-anak wajib memiliki kebahagiaannya masing-masing. Namun nasib yang berbeda-beda memang sudah ditentukan oleh sang Maha Kuasa untuk semua hamba-Nya, termasuk anak-anak yang belum memiliki dosa. Semua adalah proses kehidupan, semua pasti menjalani kehidupannya masing-masing.
Sedikit dari mereka yang dimaksud anak-anak jalanan adalah anak-anak yang sudah tidak memiliki orang tua.. Banyaknya panti asuhan tidak sebanyak anak-anak jalanan. Mungkin karena itulah mereka mencari kehidupannya diluar. Faktor lainnya yang membuat banyaknya anak jalanan adalah ekonomi keluarga yang menghimpit setiap harinya. Terkadang atau memang, orang tua dari anak-anak jalanan memanfaatkan anak-anak mereka untuk mencari nafkah untuknya dan keluarganya. Dari sekian faktor itulah, oknum-oknum untuk anak-anak jalanan memanfaatkan keadaan. Mereka dengan seenaknya menjadi bos besar bagi anak-anak jalanan.
Di jalanan sama saja seperti hutan. Siapa yang kuat, dialah yang memimpin. Itu mungkin pendapat dari anak-anak jalanan yang saya tangkap dari raut wajah mereka yang mengemis kebahagiaan di tengah keramaian kerasnya dunia jalanan. Menurut saya, dunia jalanan adalah lingkaran setan. Dimana tidak ada yang bisa menyelesaikan kasus-kasus anak jalanan, jika tidak ada orang-orang baik yang mengeluarkan anak-anak jalanan menjadi lebih baik. Jika pemerintah yang mengatur tentang anak-anak sadar akan semua kasus anak-anak jalanan dengan pemberian sekolah gratis, perlengkapan sekolah gratis, uang saku secukupnya setiap hari dan pastinya tempat tinggal yang layak untuk mereka sementara selama mereka berusia dini. Tetapi itu semua dapat terwujud dengan waktu dan proses yang cukup lama. Jika kita tidak bisa memberikan itu semua cukuplah hargai pekerjaan mereka dengan pemberian uang seharusnya,dan jadikan mereka sederajat dimata kita.

0 komentar:

Posting Komentar